• home
Home » , » 5 Selebriti Hollywood Paling Cerdas

5 Selebriti Hollywood Paling Cerdas

Natalie Portman (foto: cinemablend.com)

Menggeluti dunia entertain memang bukan hal yang mudah, diperlukan kecerdasan, ketelitian, dan kemampuan nalar yang bagus bagi siapa saja yang hendak terjun ke dunia hiburan. Oleh karena itu, jangan heran kalau seorang selebritis itu memiliki kecerdasan di atas rata-rata.

Dari sekian banyak selebriti-selebriti Hollywood dengan otaknya yang cerdas, beriktut Wow Menariknya rangkum 5 selebriti Hollywood paling cerdas.

5. Jordana Brewster

(foto: 3news.co.nz)

Setelah sukses dengan film "The Fast & the Furious", Brewster meninggalkan Hollywood untuk belajar bahasa Inggris di Yale. Di sana, status Brewster sebagai selebriti tak terlalu pamor karena terhalang oleh status lainnya sebagai cucu dari mantan Presiden Yale, Kingman Brewster.

Menurut salah satu lulusan The Class of '04 mengatakan Brewster adalah seorang kutu buku di perguruan tinggi. Dia juga selalu mendapatkan nilai tinggi setiap mata kuliah yang ditekuninya.

4. Natalie Portman

(foto: film.web.id)

Aktris cantik yang satu ini pernah mendapat gelar sarjana dari Harvard dan kemudian mengambil program pascasarjana di Hebrew University di Yerusalem. Menurut salah satu profesor di Harvard mengatakan Natalie adalah mahasiswi yang sangat luar biasa.

Tak sampai disitu, aktris dalam film "Thor" itu juga bisa berbicara enam bahasa dan pernah dua kali diterbitkan dalam jurnal ilmiah. Bahkan ia pernah mengungkapkan bahwa dirinya lebih suka jadi pintar dibandingkan jadi bintang film.

3. Matt Damon

(foto: bet.com)

Masih ingat dengan film "Good Will Hunting (1997)" yang dibintangi Matt Damon dan juga mendiang Robbin Williams? Jika tidak tahu atau tahu, ide pertama dari film ini muncul dari pikiran Matt Damon ketika masih menjadi mahasiswa di Harvard.

Meski pada kenyataannya Matt Damon keluar bangku kuliah demi mengejar karir aktingnya, tetapi sekolah Crimson itu masih memberikan penghargaan bergengsi kepadanya berupa Harvard Arts Medal pada awal tahun 2013 lalu. Penghargaan itu menjukkan bahwa seorang Matt Damon adalah mahasiswa yang berprestasi selama berada di Harvard.

2. James Franco

(foto: thewarp.com)

James Franco mungkin termasuk salah satu selebriti Hollywood yang paling banyak menempuh jalur pendidikan di berbagai macam universitas.

Setelah lulus dari Universitas California, Los Angeles (UCLA), ia pindah ke New York dan terdaftar di New York University (NYU) untuk pembuatan film. Lalu pindah ke Universitas Kolombia dan Brooklyn College untuk menulis fiksi. Belum sampai disitu, James juga belajar di Warren Wilson College di California Utara untuk program puisi.

1. Kate Beckinsale

(foto: wallruru.com)

Ketika masih duduk di sekolah dasar, seorang Kate Beckinsale sudah terkenal dengan kecerdasannya. Menurut laporan sekolahnya, dia pernah mengikuti lomba membaca untuk anak sebelas tahun, padahal ketika itu umur Kate baru enam tahun.

Sebelum memainkan peran penting sebagai Selene dalam film "Underworld", Kate sebelumnya pernah mempelajari sastra Perancis dan Rusia di Universitas Oxford New College. Hingga sekarang ia bisa berbicara bahasa Rusia, Perancis dan bahkan Jerman.