• home
Home » , , , » Dihina Memiliki Wajah Jelek, Gadis Ini Berhasil Memenangkan Kontes Kecantikan

Dihina Memiliki Wajah Jelek, Gadis Ini Berhasil Memenangkan Kontes Kecantikan

Shelley memenangkan kontes kecantikan Miss Black Country, Inggris (foto: metro.co.uk)

Shelley-Marie harus menerima perlakuan tak sedap dari teman-teman sekolahnya, di mana ia dihina karena memiliki wajah yang jelek akibat penyakit kulit yang dideritanya. Namun kini Shelley sudah membuktikan kepada teman-teman yang menghinanya bahwa ia berhasil memenangkan kontes kecantikan.

Wanita berusa 23 tahun itu menderita penyakit eksim atau peradangan hebat yang menyebabkan pembentukan gelembung kecil pada kulit wajahnya. Oleh karena itu, Shelley tanpa henti diejek oleh teman-teman sekelasnya.

Hal itu sempat membuat kepercayaan diri Shelley meredup. Satu tahun kemudian, ia melakukan pembersihan kulit untuk menyembuhkan penyakitnya.

Pacarnya yang bernama Dean membuat kepercayaan diri Shelley kembali bersinar ketika sang pacar yakin bahwa ia cantik. Kemudian Shelley cukup percaya diri untuk mengikuti kontes kecantikan Miss Black Country tahun ini. Dan akhirnya Shelley keluar sebagai juara.

Shelley ketika menderita penyakit eksim (foto: metro.co.uk)

Dia mengatakan kepada orang-orang yang selalu menghinanya ketika ia memenangkan kontes kecantikan tersebut.

"Di sekolah dasar itu tidak seburuk karena Anda masih anak-anak, tapi di SMA bully menjadi lebih buruk lagi. Orang-orang akan mencoba dan pergi menghindari saya seperti saya sesuatu yang menular," ujar Shelley seperti dikutip Metro.co.uk.

Shelley bersama pacarnya (foto: metro.co.uk)

Shelley juga mengungkapkan perasaan senangnya dan ia tidak percaya dengan prestasi yang telah diraihnya. Dia juga bertekad untuk bisa memenangkan Miss Inggris.

Dia juga merasa puas bisa menghina orang-orang yang pernah mengganggunya dengan prestasi yang sudah dicapainya. Kini, tak hanya kepercayaan diri Shelley yang meningkat, tapi arah hidup Shelley juga semakin jelas.

"Satu-satunya yang terbaik untuk membalas orang-orang yang menghina kita adalah dengan menunjukkan kepada mereka bahwa kita bisa berhasil."

Setuju?